Jika bertanya tentang broker ECN, maka mungkin trader akan kebingungan. Ini trader tipe apa? Dan ada berapa tipe brokerkah yang tersedia di pasar?
Tipe-tipe broker
Di dalam dunia trading forex, broker akan terbagi menjadi dua bagian besar, yaitu:
Istilah DD (Deadling desk) berarti broker akan berperan sebagai market maker atau lawan dari transaksi trader ketika trader membuka posisi. Ketika trader mengalami kerugian, maka sang broker akan mendapatkan keuntungan. Namun peran broker di sini juga dapat berfungsi sebagai pihak penerus transaksi antar klien di trading platform yang sama. Misal trader A dan trader B membuka posisi berlawanan melalui DD broker, maka broker bisa saja melawankan posisi trader A dan trader B sehingga ketika A rugi maka B untung.
Istilah NDD (Non Dealing Desk) adalah julukan untuk broker yang meneruskan transaksi trader langsung ke pasar untuk diserap oleh pihak lainnya seperti bank, hedge fund, broker lain, atau entitas lainnya yang bersedia menerima menjadi lawan transaksi trader. NDD broker kemudian terbagi menjadi STP dan broker ECN.
STP (Straight through processing) & ECN (Electronic Communication Network) broker
STP broker dan ECN broker tidaklah jauh berbeda karena keduanya meneruskan order ke pasar, namun satu ciri yang membedakan keduanya adalah bagaimana cara order itu diteruskan.
STP Broker
Secara prakteknya STP broker akan memiliki akses ke entitas khusus seperti bank yang menyediakan mereka rincian harga bid/ask. Entitas ini tidak terbatas satu saja dan dapat terdiri dari bank besar, broker lain atau perusahaan. STP broker mungkin saja menerima quote harga bid/ask dari entitas itu untuk EUR/USD dengan keadaan 1.1210 / 1.1211. Dan meneruskan kepada client dengan quote 1.1209/1.1212.
Broker STP juga dapat berfungsi sebagai market maker dan mengambil posisi berlawanan untuk client yang selalu merugi.
ECN Broker
Merupakan broker yang paling banyak dipilih karena tugas dari broker ini hanyalah menyampaikan order ke pasar dan mengenakan biaya komisi untuk setiap transaksi yang dilakukan. Banyak trader yang lebih senang memilih broker ini karena menghindari konflik kepentingan di mana broker akan berusaha mendorong harga sehingga trader mengalami kerugian seperti jika broker berlaku sebagai market maker.
Kelebihan broker ECN
Broker ini cocok untuk trader besar yang menginginkan akses secara tranparan. Berikut adalah keuntungan broker ECN:
Kekurangan broker ECN
Walapun pilihan broker ini merupakan pilihan yang terbaik, namun ada beberapa kekurangan yang perlu diperhatikan trader sebelum memilih tipe broker ini:
Catatan penutup
Tidak seluruh broker adalah broker yang buruk. Broker tipe market maker menjalankan tugasnya untuk menyediakan likuiditas yang cukup sehingga seluruh transaksi trader mudah tereksekusi. Jika dikatakan broker dapat menggerakkan harga sesuai keinginannya maka itu adalah mitos di mana transaksi pada pasar forex memiliki volume yang sangat besar dan tentunya bank sentral juga ikut menjaganya. Pengecualin jika ternyata bank sentral juga ikut terlibat di belakang broker ini yang merupakan kemungkinan sangat kecil.
Tipe broker dapat anda pilih sesuai dengan kebutuhan anda, jika anda menyukai spread yang ketat tapi harus membayar komisi maka broker ECN dapat menjadi pilihan. Jika anda tidak menyukai komisi tapi rela bertransaksi dengan spread lebih lebar maka broker DD atau STP dapat menjadi pilihan.
Pada akhirnya broker menginginkan seluruh kliennya berakhir di titik dekat dengan break even. Semakin lama trader berada di dalam pasar, maka semakin banyak keuntungan broker dari spread maupun komisi.
Apa itu pasar saham? Jika menyebut saham tentunya anda mungkin langsung tersambung dengan kata-kata broker, modal besar, kantor-kantor di Sudirman, atau juga bayangan lain seperti rugi besar mainan Bandar dan macam-macam. Sebenarnya, apakah itu pasar saham?
Secara definisi pasar saham adalah pasar di mana terjadi transaksi dalam saham. Kemudian pertanyaan terarah kepada apakah saham itu? Secara fungsinya saham adalah sebuah surat yang menyatakan porsi kepemilikan seseorang yang menempatkan modalnya pada perusahaan di mana saham itu diterbitkan. Pada masa lalu, saham masih direpresentasikan dalam bentuk fisik berupa surat-surat, namun pada masa kini seluruh transaksi saham terjadi secara elektronik dan surat saham ini sudah tercatat seluruhnya dalam bentuk elektronik.
Pasar saham dan pasar forex sangatlah berbeda satu sama lain dari ciri khasnya, berikut adalah perbedaan-perbedaan yang umumya dijumpai pada kedua pasar.
Untuk membuka account di pasar forex, tidaklah memerlukan modal yang sangat besar. Cukup dengan $1 anda sudah dapat bertransaksi di pasar forex.
Setoran awal untuk membuka account di pasar saham tidaklah murah, dapat berkisar antara Rp. 1.000.000 hingga Rp. 10.000.000 tergantung dari broker yang dipilih.
Pasar saham memiliki jam buka dan tutup setiap harinya, dan jam buka ini berbeda di setiap negaranya, sebagai contoh untuk pasar saham Indonesia buka dari pukul 9 pagi hingga pukul 4 sore setiap hari Senin sampai hari Jumat. Contoh lain, pasar saham Amerika Serikat dibuka pada pukul 9.30 EST (eastern standard time) hingga pukul 4 sore setiap hari dari hari Senin hingga hari Jumat.
Untuk pasar forex, jam trading adalah 24-jam setiap harinya dari hari Senin hingga hari Jumat. Jam trading yang panjang ini disebabkan oleh transaksi mata uang yang terjadi terus menerus antar pasar lainnya yang memerlukan mata uang berbeda. Misalkan pada jam transaksi Asia ada bursa saham Jepang, Australia, China yang buka kemudian disambung sesi Eropa di mana bursa saham Inggris, Jerman buka sementara bursa Asia mulai tutup. Pada malam hari bursa Amerika Serikat buka dan bursa Eropa mulai tutup. Saat bursa Amerika Serikat tutup maka sesi trading Asia akan dimulai. Hal ini yang menyebabkan transaksi pasar forex berjalan 24 jam.
Pasar saham memiliki banyak sekali perusahaan di dalamnya misal kita kenal nama perusahaan seperti Astra Internasional Indonesia (ASII), Indofood (INDF), Telkom (TLKM). Seluruh perusahaan ini memiliki kode saham seperti di contoh atas, di mana trader dapat gunakan untuk melakukan pembelian atau penjualan sahamnya. Perusahaan yang terdaftar bisa berkisar ratusan hingga ribuan pada satu bursa saham.
Pasar forex memiliki pilihan instrument yang lebih sedikit dikarenakan mata uang sebuah Negara yang digunakan. Instrument pada pasar forex umumnya ditransaksikan berpasangan, misal dollar Amerika Serikat terhadap Euro (EUR/USD), poundsterling terhadap dollar Amerika Serikat (GBP/USD). Kombinasinya cukup banyak, namun hanya beberapa mata uang utama saja yang umumnya ditransaksikan. Untuk pasangan mata uang utama yang umum ditransaksikan adalah EUR/USD, GBP/USD, USD/CHF, USD/CAD, EUR/GBP. USD/JPY.
Likuiditas atau kemudahan menjual kembali instrument yang dibeli pada pasar saham sangat tergantung dari popularitas saham yang dibeli atau kapitalisasi sahamnya. Pada saham lapis pertama atau blue chip maka likuiditas tidak akan menjadi masalah, anda tidak akan kesulitan untuk menjual ketika membeli saham ASII pada harga 50.000 per lembarnya. Akan tetapi ketika membeli saham lapis ketiga seperti PNSE, YULE bisa jadi ketika menjual, tidak ada pembelinya.
Pada pasar forex masalah likuiditas ini sangat jarang sekali terjadi karena transaksi pada pasar ini adalah yang terbesar di dunia.
Kelebihan dari memiliki saham salah satunya adalah hak untuk menerima pembagian keuntungan selama pemegang saham tidak menjual sahamnya di pasar saham. Perusahaan berhak untuk menentukan besaran dividend an juga berhak untuk menahan dividen jika dirasa dapat digunakan untuk mengembangkan perusahaan.
Ketidakadaan dividen pada pasar forex mungkin dicermati sebagai kelemahan, akan tetapi pasar forex memiliki hal lain yang mungkin bisa menjadi pemanis untuk trader yang memegang posisi secara jangka panjang.
Pada pasar ini tersedia fasilitas bunga swap yang dihitung dari selisih mata uang yang dipegang, misal ketika membeli posisi AUD/USD maka dalam hal suku bunga bank Australia lebih tinggi dari suku bunga bank Amerika, jumlah uang yang masuk dalam transaksi akan dibungakan sebesar selisih bunga antara Bank sentral Australia dan bank sentral Amerika. Akan tetapi jika trader melakukan posisi jual AUD/USD maka dia akan dikenakan biaya bunga swap ini.
Pasar saham dan pasar forex dapat bertransaksi dua arah, akan tetapi untuk melakukan transaksi jual kosong (short) atau jual dulu baru beli kemudian pada pasar saham tidaklah mudah. Sebagai catatan pada pasar saham Indonesia, transaksi short selling diawasi sangat ketat dan hanya diijinkan pada saham-saham tertentu saja, untuk mengetahui peraturan short selling dapat membaca Keputusan Ketua Bapepam-LK Nomor 556/BL/2008. Kesulitan lain di dalam short selling adalah marjin yang harus disetorkan sebagai jaminan yang jumlahnya tentu tidak kecil.
Pada pasar forex transaksi dua arah bersifat sama dan tidak ada pembatasan, sehingga tidak ada istilah “jual kosong” / short selling.
Lingkup analisa pada pasar saham lebih mendetail karena harus mendalami laporan keuangan seperti rasio ROE, ROI, eps, pertumbuhan penjualan. Selain analisa perusahaan, trader juga perlu untuk menganalisa sector di mana perusahaan itu berada serta membandingkan performa dengan perusahaan lain sejenis. Dan yang paling besar adalah mengamati perkembangan ekonomi, politik Negara di mana perusahaan itu berada.
Lingkup analisa pasar forex lebih luas karena menganalisa secara garis besar kekuatan mata uang suatu Negara yang berarti menganalisa pertumbuhan sebuah Negara dibandingkan dengan Negara lainnya.
Seluruh transaksi pada pasar forex merupakan margin trading, sedangkan pada pasar saham belum tentu menggunakan cara margin trading. Yang dimaksudkan dengan transaksi marjin adalah seorang trader dapat memanfaatkan dana pinjaman dari broker dengan menyetorkan seperbagian dari pinjaman yang disebut margin. Berapa kali lipat dana yang dapat dipinjam dari modal disetor disebut sebagai leverage.
Pada pasar forex, umumnya leverage dapat berkisar 1:1 hingga 1:1000. Leverage 1:100 berarti hanya dengan dana $100, seorang dapat mengendalikan dana pinjaman sebesar $10,000 jika seluruh margin digunakan.
Pada pasar saham, margin trading hanya diperbolehkan dengan leverage 1:2 hingga 1:3 tergantung dari broker yang digunakan.
Setelah membaca seluruh perbedaan pasar saham dan pasar forex anda dapat menentukan manakah pasar yang lebih menarik bagi anda. Kabar baiknya adakah kedua pasar tersebut menyediakan fasilitas demo account sehingga anda dapat mencoba dulu belajar sebelum memutuskan terjun dengan dana yang telah anda tabung.
Anda sudah mengetahui apa saja keuntungan dan kerugian melakukan forex trading, dan akhirnya mengambil keputusan untuk menjadi seorang forex trader. Selamat atas keputusan anda, ini akan menjadi perjalanan yang panjang dan juga bisa menjadi menyenangkan atau menjadi mengerikan tergantung dari seberapa banyak anda ingin menginvest waktu untuk belajar menjadi forex trader yang jago.
Ada trader yang dapat sukses hanya dalam waktu singkat di bawah satu tahun, tetapi ada juga trader yang memerlukan waktu panjang lebih dari lima tahun hanya untuk bisa breakeven, bahkan yang terburuk dari seluruhnya, ada yang seumur hidup tidak pernah bisa menghasilkan profit, menyetor dana terus menerus tanpa habis hanya untuk memenuhi rasa penasarannya. Tentunya anda tidak menginginkan menjadi seorang trader seperti contoh yang terakhir itu bukan?
Untuk menjadi seorang trader yang sukses ada banyak faktor yang menentukan, berikut adalah factor-faktor itu:
Seluruh faktor ini sangatlah penting untuk keberhasilan trader, tapi jika kita membagi ke dalam persentase bobot kepentingannya, maka persentasenya dapat dijabarkan sebagai berikut:
Sistem yang sukses 10%, keahlian mengelola risiko 20%, keahlian dalam mengendalikan emosi 70%.
Anda mungkin bertanya mengapa sistem hanya mendapatkan porsi yang kecil? Jawabannya adalah, sebaik apapun sistemnya tapi jika pengendalinya tidak bisa menaati cara pakai sistemnya, bagaimana mungkin dia bisa berhasil? Dan yang paling fatal adalah jika trader ini tidak mengetahui risiko.
Melakukan trading tanpa mengetahui risiko itu ibarat membawa mobil yang tidak ada remnya, kelihatannya bisa berlari kencang tapi tidak dapat dihentikan sehingga kecelakaan ketika tidak bisa mengelak.
Contoh lain, seorang yang terbiasa bawa bajaj tiba-tiba diminta mengendarai mobil formula 1. Jelas mobil yang berbeda panjang, jika mengikuti bajaj yang bisa belok 360 derajat dengan sudut kemiringan yang tajam, bisa-bisa pengemudi bajaj ini nyangkut di putaran balik. Jika pengemudi bajaj tidak merubah cara nyetir kendaraannya, dipastikan kendaraan formula 1 itu tidak ada gunanya dan akan terus menabrak atau menyenggol pengemudi lainnya.
Lalu, mengapa keahlian mengelola risiko bobotnya juga tidak tinggi? Hal ini disebabkan karena kemungkinan manusianya yang melakukan kesalahan. Umumnya seorang forex trader yang lebih canggih memiliki rencana dalam tradingnya baik itu titik masuk, titik keluar (take profit atau cut loss), dalam prakteknya, forex trader ini melihat lossnya besar, kemudian bertanya “Gimana yah ini? baru pasang kok sudah mau cut loss!”. Sambil ngedumel, trader ini akhirnya memutuskan untuk menggeser titik cut lossnya sambil berkata “Dimundurkan sedikit, ini turun sementara saja”. Ternyata satu jam kemudian, harga semakin turun, trader ini memutuskan untuk membuang level cut lossnya, dan empat jam kemudian accountnya hangus karena terkena margin call.
Ini adalah hal klasik yang biasa terjadi, sebaik apapun trader bisa mengelola risiko ataupun memahami trading system, selama dia tidak memiliki kendali pada kondisi psikologisnya maka dia dapat membuka peluang kehancuran terbesar dengan tidak disiplin.
Lalu apakah langkah awal untuk menjadi seorang trader yang memiliki keahlian dalam mengendalikan emosinya? Pertama-tama kita harus mengetahui tipe trader seperti apakah saya?
Ada banyak sekali strategi, indikator, teknik trading, trading psikologi yang bisa dipilih ketika terjun menjadi forex trader. Akan tetapi untuk dapat memilih strategi dan peralatan perang yang benar-benar tepat dengan anda memerlukan anda menjawab pertanyaan lebih lanjut mengenai gaya hidup yang diharapkan:
Berdasarkan jangka waktu trading, forex trader dapat dibagi menjadi:
Setelah anda mengetahui tipe trader seperti apakah anda, maka Langkah berikutnya adalah menuliskan rencana bisnis (business plan) , memilih trading system yang cocok dengan tipe trading, membuka akun di broker dan mulai berlatih dengan demo trading sebelum terjun dengan live trading. Untuk memilih seluruh hal tersebut silahkan telusuri bagian indikator dan strategi trading kami.
Buku adalah ilmu, dan dengan ilmu yang dipelajari serta digunakan maka sang pembaca dapat memperoleh keuntungan dari pengaplikasiannya. Tidak jauh berbeda dengan fungsi buku sebagaimana mestinya, buku-buku forex akan memberikan trader sebuah pandangan mengenai apakah itu forex trading, bagaimana cara melakukannya, bagaimana cara untuk profit, dan berbagai macam topic lainnya.
Umumnya trader akan menemukan topik yang dibahas oleh setiap buku trading berkisar pada beberapa topic, yaitu:
Mungkin trader akan bertanya, di internet ada cukup banyak sekali informasi yang cukup untuk mendapatkan cara-cara melakukan trading. Mengapa harus susah-susah untuk mendapatkan buku trading tersebut?
Pernyataan di atas adalah lumrah dan wajar, namun ada beberapa hal yang perlu diperhatikan. Berdasarkan pengamatan penulis, informasi yang diperoleh pada internet baik itu blog maupun artikel online cukup baik tapi tidak sarat dengan informasi seperti di buku. Seorang penulis tidak akan menuliskan informasi sepanjang 100-200 halaman pada artikel dan mungkin akan di post secara bertahap sehingga semakin terpecah-pecahlah informasi itu. Sedangkan jika trader memiliki buku, maka biarpun buku itu tebal hingga 500 halaman, trader akan dengan mudah membaca alur cerita dan mendapatkan tingkat kedetilan yang lebih tinggi dibandingkan dengan membaca artikel secara online.
Sekali lagi, ini bukanlah anjuran yang mengatakan bahwa seluruh informasi di online tidak lebih baik dari buku, namun adalah anjuran bahwa sebagai trader pemula maupun ahli tetap harus memiliki perbendaharaan ilmu ini.
5 Rekomendasi buku forex
Tidak perlu berpanjang lebar, berikut adalah daftar buku-buku forex yang kami anjurkan untuk dibaca untuk mempertajam keahlian anda sebagai trader:
Demikianlah rekomendasi buku dari kami, nantikan rekomendasi dan pembahasan buku berikutnya dari kami.
CFD dan trading saham konvensional
Banyak trader yang mempertanyakan bagaimanakah cara memilih saham terbaik, tapi sebelum itu tahukah trader bahwa trader dapat melakukan trading saham dengan menggunakan platform metatrader 4? Walaupun ada prinsip-prinsip yang tidak sama dalam melakukan trading saham di metatrader 4, tapi trader tetap dapat memanfaatkannya untuk melakukan jual beli saham.
Untuk dapat melakukan trading saham pada platform metatrader, maka trader dapat menggunakan instrument CFD (Contract for difference), berikut adalah beberapa perbedaan jika trader menggunakan CFD:
Untuk mengetahui lebih jauh mengenai masing-masing instrument keuangan ini, maka trader dapat membaca artikel yang membahas secara detil fitur-fitur pada masing-masing instrument. Artikel akan lebih banyak membahas tentang bagaimana cara menentukan sebuah saham baik untuk dikoleksi.
Ciri-ciri umum seorang trader saham
Ketika trader memilih saham sebagai instrument yang akan ditransaksikan, kemungkinan trader adalah seorang investor yang ingin memegang posisi cukup panjang untuk saham perusahaan yang baik dan juga menghindari terjebak di depan layar monitor trader setiap harinya.
Selain itu toleransi trader terhadap kerugiaan adalah sangat kecil, tapi cukup bersedia untuk membiarkan posisi berjalan dalam keadaan loss yang cukup dalam sementara menganalisa secara besar apakah perusahaan dapat bertahan di dalam situasi ekonomi yang sulit.
Target profit rata-rata trader tipe ini akan berkisar 20-40% per tahun. Jika trader jatuh ke dalam kategori ini maka dapat dipastikan trading saham secara konvensional akan lebih cocok untuk trader.
Menganalisa saham perusahaan
Sama seperti forex, analisa pada saham dapat menggunakan cabang analisa teknikal atau analisa fundamental akan tetapi khusus pada trading saham akan lebih menitikberatkan kepada analisa fundamental.
Analisa fundamental untuk memilih saham yang baik akan dibahas secara sepintas, sedangkan analisa teknikal akan mendapatkan bagiannya pada kesempatan lain.
Analisa Fundamental
Titik berat kepada analisa fundamental dikarenakan performa perusahaan akan dinilai dengan membedah laporan keuangannya serta membandingkan dengan pesaing-pesaing bisnis dan kondisi pasar secara keseluruhan. Misalkan ada 2 perusahaan bergerak di bidang yang sama yaitu komputer, perusahaan A menjual 100 buah smartphone dengan untung Rp. 150 juta per bulan. Sedangkan perusahaan B menjual 50 buah smartphone dengan untung Rp. 100 juta per bulan. Perusahaan B memiliki trend penjualan yang meningkat 5% setiap tahunnya, sedangkan perusahaan A mengalami penurunan 1% setiap tahun, pasar global mencatat peningkatan pengguna smartphone sebesar 10% setiap tahunnya. Perusahaan manakah yang anda ingin letakkan investasi anda?
Jika anda memahami perhitungan tersebut, maka anda akan memilih perusahaan B, karena walaupun penjualannya lebih rendah dari perusahaan A, dia memiliki keuntungan yang lebih tinggi per unit smartphone. Dan tidak perlu waktu lama, hanya di bawah 10 tahun untuk perusahaan B mengejar jumlah penjualan yang jelas-jelas akan memberikan profit lebih besar.
Laporan keuangan perusahaan
Untuk memilih saham terbaik, trader perlu mengetahui ada tiga buah laporan keuangan yang digunakan dalam standar akuntasi, yaitu Balance sheet, Profit/Loss statement, Cash flow statement.
Mungkin terdengar mengerikan bagi trader pemula yang tidak memahami laporan keuangan tersebut, namun jika anda berinvestasi pada saham, analisa ini perlu dilakukan agar anda dapat memahami manakah perusahaan yang sedang berkembang, manakah perusahaan yang sedang dilanda kesulitan, dan manakah perusahaan yang sahamnya bisa anda beli.
Tidak ada jalan pintas, jika anda tidak ingin melakukan perhitungan dan analisa ini, ada banyak layanan analis di pasar yang dapat memberikan anda bantuan untuk melakukan analisa saham terbaik sehingga hasil akhirnya adalah kesimpulan yang dapat digunakan dalam memutuskan investasi anda.
Data pada laporan keuangan yang perlu diperhatikan
Ada banyak sekali rasio keuangan yang digunakan oleh analis dalam menganalisa perusahaan, walaupun seluruhnya baik, namun tidak seluruh rasio keuangan itu anda gunakan.
Bayangkan jika anda adalah pemilik perusahaan, bagaimanakah perusahaan dapat dikatakan sehat? Kami yakin jawaban anda akan berkisar di:
Jadi, dengan bayangan pernyataan itu, berikut adalah data-data yang perlu diperhatikan dalam menganalisa sebuah perusahaan.
Sales / Revenue
Angka yang paling banyak dilihat untuk menentukan kesehatan sebuah perusahaan. Jika produk atau jasa yang dibuat perusahaan tidak terjual, tidak mungkin perusahaan dapat bertahan lama. Peningkatan penjualan atau penurunan penjualan mentraderkan perubahan pangsa pasar dan mengarah ke faktor lain lagi yaitu apakah ekonomi sedang melambat, ataukah ada pesaing yang membuat terobosan sehingga merebut pangsa pasar yang dimiliki.
EPS (earnings per share)
Pendapatan bersih per lembar saham, semakin tinggi semakin baik, dan semakin meningkat setiap periodenya merupakan indikasi perusahaan masih sehat dan terus berkembang.
Free Cash Flow growth
Pertumbuhan cash flow menandakan perusahaan memiliki cadangan dana yang dapat digunakan untuk operasionalnya dan juga ekspansi. Jika perusahaan memiliki pertumbuhan cash flow yang semakin negatif, maka patut diperhatikan apakah bagian penagihannya bekerja dengan baik atau tidak.
Ebit (Earnings before interest and tax)
Pendapatan perusahaan dari sisi operasionalnya, EBIT akan memberikan data mengenai keuntungan dari operasional utama perusahaan di luar dari biaya bunga dan juga pajak. Jika EBIT memberikan angka negatif maka bisnis dalam keadaan bahaya karena bagian utama dari perusahaan gagal untuk memberikan keuntungan.
Company guidance
Rencana manajemen dalam mengembangkan perusahaannya baik dari lini produk, manajemen dan perubahan kebijakan perusahaan. Apakah perusahaan akan menerapkan kebijakan yang merugikan di jangka panjang, ataukah perusahaan sedang melakukan riset untuk meluncurkan produk baru, optimism manajemen untuk menghasilkan keuntungan di masa depan.
Catatan akhir
Dengan menggunakan data-data laporan keuangan di atas, anda dapat mulai memilih saham terbaik, kemudian membandingkan data dari satu perusahan dengan perusahaan lainnya.
Analisa fundamental hanya merupakan satu alat dan tidak memberikan kepastian karena pernah terjadi kasus di mana perusahaan memanfaatkan celah pada laporan keuangan untuk memanipulasi data keuangannya sehingga terlihat baik. Lihat kasus Enron yang tidak mencatat angka hutang di balance sheet, worldcom yang menggelembungkan penerimaan fiktif. AIG yang mencatatkan pinjaman sebagai penerimaan.
Kasus-kasus itu jarang terjadi namun masih mungkin terjadi, sehingga ketika anda telah menentukan saham terbaik, pastikan juga anda melakukan alokasi manajemen risiko yang baik dengan divertivikasi pada saham-saham lainnya.
Pasar forex sangat terkenal dengan kelebihannya yang satu ini, yaitu hedging. Dengan hedging, trader dapat membuka dua buah posisi yang berlawanan arah ketika melihat pasar berada pada titik keraguan yang tinggi.
Dengan pengaplikasian yang benar, maka trader dapat melindungi posisi long dari kemungkinan penurunan yang tajam di saat sudah profit, ataupun melindungi posisi short ketika terjadi kenaikan yang tajam.
Mengapa melakukan hedging?
Tujuan utama trader melakukan hedging adalah meminimalkan kerugian yang dapat terjadi pada posisi yang terbuka karena adanya keraguan.
Keraguan dapat timbul di kondisi trading yang tidak menentu, misalkan rilis berita suku bunga, pemilihan presiden, rilis berita-berita keuangan seperti data inflasi, trade balance, unemployment rate, data penjualan retail. Dengan melakukan hedging maka trader mengunci posisi dan membuka kembali posisi saat kepastian hasil berita telah muncul.
Tujuan lain dari hedging adalah memaksimalkan keuntungan yang bisa diperoleh tanpa perlu merubah posisi awal yang sudah dipasang.
Langkah-langkah melakukan hedging
Ada beberapa cara dalam melakukan hedging, cara yang digunakan oleh trader sekelas hedge fund adalah dengan menggunakan currency option sambil melakukan transaksi pada pasar spot. Sementara Hedging forex oleh trader retail umumya dilakukan dengan melakukan posisi short dan long pada satu pasangan mata uang, misalkan EUR/USD.
Berikut adalah contoh langkah-langkah melakukan hedging berdasarkan situasi yang dihadapi:
Contoh 1 – Mengunci perubahan di saat pasar penuh dengan ketidakpastian
Trader A memasang posisi short pada EUR/USD 2 hari sebelum rilis suku bunga oleh the Fed. Pada hari H dan beberapa jam sebelum berita di rilis, trader A floating profit 50 pip dan memiliki keyakinan bahwa the Fed akan menaikkan suku bunga yang menyebabkan EUR/USD turun semakin dalam. Namun karena risiko yang tinggi dimana profit bisa menjadi loss, maka trader memasang posisi short dan mengunci keuntungannya di 50 pip. Ketika jam berita di rilis ternyata the Fed tidak menaikkan suku bunga sehingga harga EUR/USD berbalik naik, trader A mengamati situasi dan memutuskan menutup posisi shortnya dengan untung 10 pip dan membiarkan posisi long berjalan yang kemudian menghasilkan profit 100 pip keesokannya.
Dengan mengunci posisi saat ketidakpastian, trader A menghindari keadaan posisi menjadi loss dan berhasil memanfaatkan perubahan trend.
Contoh 2 – memaksimalkan keuntungan
Trader A memasang posisi Long pada EUR/USD di harga 1.1200, harga beranjak naik dari 1.1200 menuju 1.1300 sehingga trader floating profit 100 pip. Pada titik ini trader melihat ada kemungkinan koreksi pada harga terjadi dan harga mungkin turun ke 1.1280 sebelum melanjutkan kenaikannya, namun karena tidak 100% yakin hal itu akan terjadi dan trader juga tidak ingin kehilangan posisi yang sudah bagus. Maka trader kemudian memasang posisi short di 1.1300 dengan target 1.1280, ternyata harga turun dan menyentuh target kemudian naik lagi menyentuh 1.1500 di mana trader menutup posisi.
Pada kondisi demikian trader mendapatkan keuntungan 20 pips ditambah 300 pip pergerakan harga dari 1.1200 ke 1.1500.
Kesimpulan akhir
Hedging bukanlah strategi yang berdasarkan arah pergerakan mata uang dan bertujuan untuk melindungi posisi yang telah dipasang dari kerugian. Strategi ini akan membuahkan hasil yang lebih baik ketika trader telah menguasai strategi lainnya dalam menentukan arah pergerakan mata uang berikutnya.
Indikator trading Fibonacci termasuk salah satu indikator favorit yang banyak digunakan oleh trader ahli untuk mendulang profit. Indikator Fibonacci forex sendiri memiliki banyak tipe berdasarkan ketenarannya, yaitu:
Fungsi dari keseluruhan indikator Fibonacci forex ini berbeda satu sama lain, tapi memiliki satu kesamaan yaitu memprediksi titik-titik di mana akan terjadi pembelokan harga. Dalam artikel ini hanya akan dibahas dua indikator yang paling banyak digunakan yaitu Fibonacci Retracement.
Sejarah Singkat Fibonacci
Tentunya untuk lebih memahami apa itu sebenarnya angka perhitungan pada Fibonacci Forex, kita perlu mengenal terlebih dahulu asal usul dari angka Fibonacci ini. Berikut adalah cerita singkatnya:
Pada tahun 1170 di Itali lahir seorang ahli matematika bernama Leonardo Fibonacci yang juga dikenal sebagai Leonardo of Pisa. Sang ahli matematika memiliki kesempatan untuk menempa pendidikan Akuntansi dan Matematika di Afrika Utara berkat ayah sang ahli. Berdasarkan apa yang dipelajarinya, Fibonacci kemudian memperkenalkan karyanya yang mempengaruhi dunia, yaitu Liber abaci untuk menghitung pertumbuhan populasi kelinci.
Di dalam perhitugan inilah deret Fibonacci atau “Fibonacci sequence” mulai dikenal dunia Barat. Berikut adalah deret Fibonacci:
1, 1, 2, 3, 5, 8, 13, 21, 34, 55, 89, 144, 233, 377
Untuk mendapatkan deret Fibonacci, trader menghitung dengan menjumlah kedua suku sebelumnya
Untuk mendapatkan suku ketiga, maka jumlahkan suku pertama dan suku kedua, dalam urutan di atas 0+1 = 1
Suku ke-4 dihitung dengan 1+2 = 3
Golden Ratio
Pemahaman dari golden ratio adalah rasio dari suku-suku sebuah deret membentuk kesamaan jika dilakukan pembagian dari suku-suku tersebut.
Setelah memperoleh deret Fibonacci, maka bagian yang paling mistis dari angka perhitungan Fibonacci ini adalah golden ratio
Contoh perhitungan:
377/233 = 1.618
233/144 = 1.618
233/377 = 0.618
144 / 233 = 0.618
144/377 = 0.382
Setelah membagi seluruh angka deret itu, maka akan didapatkan golden rasio yang umum dipakai dalam perhitungan Fibonacci yaitu:
0, 0.236, 0.5, 0.382, 0.618, 0.764, 1, 1.382, 1.618, 2.618, 4.236
Fibonacci Retracement
Setelah mengetahui asal usul angka rasio yang muncul pada perhitungan Fibonacci, maka pengaplikasian Fibonacci pada forex trading akan memiliki dasar asumsi sebagai berikut:
Harga akan bergerak membentuk sebuah rasio tertentu yang mendekati golden ratio, dan ketika harga mendekati angka golden ratio itu maka akan terjadi pembalikan arah.
Strategi penggunaan Fibonacci Retracement untuk trading:
Pertama-tama yang perlu anda lakukan untuk menggunakan indikator Fibonacci forex adalah meletakkan titik awal dan akhir dari indikator tersebut pada titik low dan high seperti contoh di chart.
Setelah meletakkan titik tersebut maka berikutnya yang anda lakukan adalah mengamati kemungkinan untuk membuka posisi mengikuti trend, pada chart contoh trend sedang naik. Titik paling ideal adalah di antara 0.382 – 0.618 dengan sasaran 1 – 1.618. Stop loss dapat diletakkan di bawah 0.618.
Penggunaan indikator Fibonacci forex umumnya banyak mengandalkan pola-pola pergerakan harga dan sangat baik digabungkan dengan analisa candlestick untuk meningkatkan akurasi dari analisa. Ketika harga bergerak menuju salah satu level dari Fibonacci retracement maka trader akan mengamati terlebih dahulu bagaimana harga penutupan candlestick, jika terjadi pattern bearish atau bullish maka trader akan mulai untuk memasang posisi.
Topik investasi forex merupakan salah satu yang paling banyak dicari karena tawaran-tawaran keuntungannya yang menggiurkan. Namun tak dapat dipungkiri juga, diluar keuntungan yang bisa diperoleh banyak sekali kisah trader yang mengalami nasib buntung yang menyebabkan para trader pemula bertanya, apakah investasi forex ini menguntungkan?
Pertama-tama ada dua kubu yang selalu anda jumpai, kubu pemenang dan kubu yang loss akibat forex trading. Untuk yang loss mungkin mengatakan kepada anda, “Investasi forex itu judi, ga usah dicoba, buang-buang waktu saja”. Yang menang mungkin mengatakan kepada anda. “Investasi forex itu gampang, saya untung setiap bulannya”. Kami ingin menyampaikan bahwa apapun yang mereka ucapkan benar apa adanya, anda bisa profit ataupun bisa loss pada investasi forex. Pertanyaannya adalah, yang mana yang ingin anda percayai?
Jika anda tidak percaya investasi forex itu menguntungkan, maka pada titik ini anda bisa berhenti membaca lebih lanjut karena sebaik apapun informasi yang diberikan tidak akan berguna jika anda tidak mempercayai bahwa anda bisa profit. Bagi anda yang merasa investasi forex bisa menguntungkan, maka silahkan lanjutkan mungkin anda bisa mendapatkan tambahan persenjataan yang bisa digunakan dalam trading anda.
Langkah-langkah berinvestasi forex
Seperti yang dituliskan sebelumnya, untuk profit atau loss di investasi forex sangatlah mudah. Karena kemudahannya itu, untuk sukses di bidang ini, trader harus memulai dengan memperhatikan bagaimana untuk tidak mengalami kerugian.
Berikut adalah langkah-langkah yang bisa dilakukan untuk menghindari kerugian:
Demikianlah langkah-langkah dasar yang bisa anda lakukan untuk menghindari kerugian dalam investasi forex. Pertanyaan berikutnya, setelah risiko bisa dihindari, berapa banyakkah yang bsa diperoleh dari investasi forex ini?
Jawabannya akan sangat tergantung dari optimasi yang anda lakukan, banyak trader tersohor di dunia memiliki rata-rata keuntungan 20-30% per tahun di pasar saham, di investasi forex tentunya angka ini bisa berbeda, ada trader yang hanya dengan modal $100 bisa menjadi $10,000 dalam kurun waktu 1 tahun, tapi di tahun berikutnya mengembalikan seluruhnya ke pasar.
Secara realistis keuntungan di atas 30% sudah merupakan target awal yang bagus untuk seorang trader secara tahunan dan berangkat dari angka itu, anda dapat melakukan optimasi sehingga keuntungan yang diperoleh lebih tinggi.
Langkah-langkah alternatif lainnya
Untuk mempercepat fase pembelajaran ada satu langkah yang bisa diambil, yaitu dengan memilih mentor trading. Seorang mentor ini haruslah trader yang berhasil di investasi forex dan juga memiliki keahlian untuk membagikan bagaimana cara-cara tradingnya.
Dengan bantuan seorang mentor akan mempercepat proses pembelajaran karena sang mentor sudah melalui berbagai fase lebih dulu dan mampu untuk menunjukkan titik-titik berbahaya yang tidak perlu dilalui oleh trader pemula.
Catatan: keberadaan mentor tidak menjamin keberhasilan seorang trader yang dimentorinya, tugas seorang mentor adalah mengantarkan trader yang dimentorinya dari titik satu ke titik lainnya, keberhasilan akan bergantung pada bagaimana trader mengembangkan pemahamannya dan karakteristik cara tradingnya di dalam investasi forex.
Merupakan salah satu indikator forex yang paling umum digunakan di dalam analisa teknikal. Sesuai namanya, indikator forex ini merata-ratakan nilai dari pergerakan harga berjalan berdasarkan jangka waktu yang ditentukan. Misalkan moving averages dengan periode 20 pada grafik harian merata-ratakan harga penutupan dari pergerakan harga selama 20 hari.
Untuk mempermudah penjelasan, silahkan perhatikan chart berikut ini:
Pada gambar berikut, garis yang berwarna merah adalah indicator forex simple moving average dengan periode 20 dan pengaplikasian perhitungan pada harga close.
Fungsi dari indicator forex moving averages dalam analisa:
Selain dua pemakaian dasar yang paling sering digunakan, ada pemakaian level lanjut yaitu:
Gambar contoh dari golden cross dan dead cross
Anda sudah mengetahui apa itu indikator forex moving average dan juga bagaimana cara menggunakannya. Kini kita akan membahas lebih jauh mengenai tipe dari moving average tipe.
Umumnya trader profesional menggunakan Simple moving average di dalam analisanya, akan tetapi ternyata masih ada tipe perhitungan moving average yang lain, yaitu:
Mungkin anda bingung mengapa ada banyak sekali tipe moving average? Apakah perlu untuk menguasai seluruhnya? Pertama-tama, dalam analisa tipe dari indikator forex ini memiliki banyak variansi dikarenakan satu moving average mungkin cocok untuk analis A, tapi untuk analis B masih kurang tepat sehingga dilakukan penyesuaian. Hal berikutnya yang perlu diperhatikan adalah, pada dasarnya seluruh indikator ini sama, perhitungan diturunkan dari pergerakan harga sehingga diperoleh rata-ratanya yang menyebabkan cara penggunaannya pun sama.
Sehingga jika anda hanya ingin menguasai indikator forex simple moving average, itu sudah lebih dari cukup untuk membantu anda di dalam trading.
Berikut adalah beberapa penjelasan mengenai ketiga indikator forex moving average di luar simple moving average:
Exponential moving average
Perhitungan dilakukan dengan mengambil data terbaru dan membuang data yang paling tua dari periode dipilih sehingga moving average tipe ini sangat sensitif terhadap perubahan harga terkini.
Berikut adalah rumus untuk menghitung EMA
EMA: (harga penutupan - EMA(hari sebelumnya)} x multiplier + EMA(hari sebelumnya)
Multiplier: (2 / (Time periods + 1)
Secara garis besar, langkah yang dilakukan dalam menghitung EMA adalah:
1. Hitung SMA
2. Hitung multiplier dari periode yang digunakan
3. Hitung EMA
Nah, mungkin cukup membingungkan jika tidak ada contoh, lebih baik kita gunakan sebuah periode data untuk membantu mempermudah dalam memahami perhitungan EMA.
Contoh:
$10, $12, $11, $13, $15, $14, $15, $18, $20, $20, $21 (data berurut dari terlama hingga terbaru)
Periode dari EMA adalah 10
Berdasar langkah di atas maka:
SMA (10) = ($10 + $12 + $11 + $13 + $15 + $14 + $15 + $18 + $20 + $20) / 10
SMA (10)= $14.8
Multiplier = (2/(10+1) = 0.1818
EMA (10) = (harga penutupan - EMA(hari sebelumnya)} x multiplier + EMA(hari sebelumnya)
EMA (10) = ($21 - $14.8) x 0.1818 + $14.8 = $15.97
Anda mungkin bertanya mengapa dalam menghitung indikator forex ini kita menggunakan SMA sebagai EMA hari sebelumnya. Hal ini dilakukan karena ketiadaan data sebelum periode 10 hari ini sehingga hari pertama perhitungan EMA sama dengan SMA.
Catatan: Mungkin anda berpikir wah! Saya harus susah-susah menghitung rumusnya terlebih dahulu untuk dapat memakai indikatore forex ini, sungguh terlalu… kabar baiknya adalah, anda tidak perlu melakukan perhitungan apapun, pada platform trading yang disediakan broker sudah disediakan indikatornya dan tinggal drag & drop saja untuk dapat memanfaatkan indikator forex ini. Sungguh lega!
Displaced Moving Average
Jenis moving average ini mungkin yang paling mudah untuk dihitung, karena indikator forex ini hanya menggeser periode dari SMA. Misal digeser maju 2 periode, atau digeser mundur 2 periode. Untuk memudahkan dalam memahami, silahkan melihat ke chart berikut ini.
Pada gambar, ada tiga buah moving average. Warna merah adalah SMA 20, sedangkan warna biru dan hijau adalah DMA yang digeser sebanyak 5 periode ke belakang dan 5 periode ke depan.
Untuk menggeser periode indikator forex ini, bisa dilakukan dengan menambahkan indikator moving average di panel, kemudian akan muncul gambar seperti di bawah.
Ubah MA_Shift sesuai periode yang diinginkan, pada contoh menggunakan -5 dan 5.
Demikianlah cara menggunakan indikator forex DMA.
Weighted Moving Average
Indikator forex ini banyak digunakan dan cocok untuk pergerakan pasar yang sangat cepat, perhitungan di dalam moving average ini dilakukan dengan memberikan bobot tertinggi pada harga terbaru dan bobot yang semakin rendah untuk harga terlama dalam periode yang digunakan.
Contoh untuk perhitungan WMA (5) dengan menggunakan data di bawah:
Hari / bobot | Harga |
1 | 10 |
2 | 15 |
3 | 12 |
4 | 14 |
5 | 16 |
WMA (5) = jumlah dari (bobot / total bobot x harga)
WMA (5) = (1/15 x 10) + (2/15 x 15) + (3/15 x 12) + (4/15 x 14) + (5/15 x 16)
WMA (5) = 14.13
Cukup mudah bukan untuk memperoleh angka perhitungan ini? Jika anda kebingungan darimana bisa memperoleh angka ini, sekali lagi jangan khawatir, seluruh indikator forex telah dilakukan perhitungannya secara otomatis oleh broker. Sebagai trader, kita tidak perlu repot dan bisa langsung menggunakan hasil perhitungan itu.
Catatan Tambahan
Seluruh indikator forex memiliki kekurangan dan kelebihannya masing-masing, sesuai namanya, indikator mengindikasikan bukan memberikan kepastian bahwa harga akan bergerak sesuai dengan indikasi tersebut. Gunakan indikator ini dengan hati-hati dan jika dikombinasikan dengan indikator lain dimungkinkan dapat memberikan prediksi yang lebih akurat.
Kali ini kita akan membahas mengenai bisnis forex, banyak orang memiliki pertanyaan. Apa sih keuntungannya bisnis forex? Dan juga pertanyaan lebih lanjutnya bagaimana cara melakukannya.
Banyak kisah manis seperti om George Soros yang menaklukkan Bank of England, Warren Buffet yang menjadi salah satu orang terkaya di dunia setelah memperoleh keuntungan yang dahsyat dari portfolio sahamnya. Sekali dengar saja kita bisa berpikiran, bisnis forex ini merupakan salah satu kendaraan yang dapat membuat seseorang seberhasil ke dua orang trader sukses tersebut.
Untuk dapat lebih mengetahui apakah bisnis forex ini cocok untuk anda, alangkah baiknya kita dapat membaca terlebih dahulu keuntungan dan kerugian dari bisnis forex ini.
Berikut adalah beberapa keuntungan dari bisnis forex:
Setelah membahas keuntungannya, banyak trader pemula perlu mempertimbangkan juga apa saja kerugiaannya jika terjun ke bisnis forex.
Sisi kerugian mungkin tidak banyak, akan tetapi berikut adalah beberapa kerugian trading forex:
Tanpa persiapan yang matang, maka seorang trader yang tadinya sudah berasumsi akan memperoleh keuntungan besar bisa jadi malah bukan untung tapi malah buntung yang diterimanya, dan bukannya punya lifestyle yang membaik malah terjebak dalam kebangkrutan bahkan hutang. Berikut adalah beberapa kesalahan yang perlu diperhatikan sebagai trader pemula:
Sekarang anda sudah mengetahui keuntungan dan kerugian bisnis forex, sebagai catatan siapapun bisa melakukan bisnis forex dengan sukses, yang diperlukan adalah benar-benar mengambil waktu dan belajar sungguh-sungguh sambil memperbaiki cara yang salah.
Jika anda sampai di halaman anda dan sedang mencari penyedia signal forex maka mungkin anda tidak akan menemukannya. Tapi jika anda ingin mendapatkan tips untuk menentukan kriteria apa saja yang dibutuhkan untuk mencari signal forex yang bagus, maka anda dapat melanjutkan membaca dan mungkin memperoleh informasi yang dapat anda gunakan untuk mencari signal forex yang bagus.
Alasan menggunakan signal forex?
Banyak yang berkata kenapa harus pakai signal forex, bukankah itu seperti diberikan ikan dan tidak belajar bagaimana cara menangkap ikan? Jika dilanjutkan terus bukankah akan menjadi ketergantungan? Belum lagi biaya langganan signal itu setiap bulannya yang harus dibayar, kalau bisa profit baik, tapi bagaimana kalau sudah bayar signal dan ternyata di akhir bulan hasilnya merugi?
Tentunya itu semua adalah ketakutan yang wajar, sebagai pengguna signal maka kita akan bergantung pada hasil dari signal yang diberikan. Bisa saja untung, bisa saja rugi dan itu adalah konsekuensi trading baik itu menggunakan signal forex maupun tidak menggunakannya.
Signal tidak selalu menyebabkan ketergantungan, anda mungkin sudah memiliki sistem trading dan sedang mencari cara untuk meningkatkannya, dengan biaya yang tidak mahal untuk berlangganan signal trading anda dapat memperoleh pendapat pihak kedua dan juga jika menggali lebih jauh, ada kemungkinan anda dapat mengetahui bagaimana cara trading yang lebih baik.
Jadi menggunakan signal trading tidaklah selalu memberikan hasil negatif. Bisa digunakan untuk belajar dan juga menikmati profitnya jika berhasil.
Kriteria dalam memilih signal forex
Transparansi merupakan satu hal yang paling utama ketika memilih signal forex, dengan transparansi data yang ada, trader dapat melakukan analisa apakah penyedia jasa signal forex itu menghasilkan profit atau tidak.
Berikut adalah kriteria yang dapat digunakan dalam memilih penyedia signal forex:
Demikianlah beberapa kriteria yang dapat digunakan dalam memilih signal, tahukah anda bahwa platform meta trader 4 kini sudah menyediakan fasilitas signal itu?
Cukup dengan mengakses terminal dan pilih tab “signal” anda bisa melihat pilihan penyedia signal lengkap dengan keterangannya.
Signal forex dengan akun meta trader 4
Berikut adalah keterangan untuk masing-masing kolom:
Growth / weeks menandakan persentase keuntungan yang sudah diperoleh sejak awal trading dalam hitungan minggu.
Subscriber / funds menunjukkan jumlah trader yang mengikuti signal ini dan dana kumulatif seluruh trader yang mengikuti.
Trades / wins menunjukkan jumlah transaksi yang sudah dilakukan dan juga persentase menang kalahnya.
Max DD / PF menggambarkan floating loss terbesar yang dialami account dan menunjukkan profit factor atau perhitungan berapa kali lipat keuntungan kotor dibandingkan kerugian kotor.
Bagian paling kanan adalah biaya yang diperlukan untuk berlangganan signal. Jika di klik maka anda akan dihantarkan untuk melakukan login website komunitas MQL 5 sebelum dapat berlangganan signal.
Untuk dokumentasi teknis bagaimana cara signal bekerja, anda dapat mengakses pada halaman panduan MQL 5.
Informasi statistik signal
Ketika anda tertarik pada sebuah penyedia signal, cukup klik nama dari penyedia signal misal pada contoh LVIK Forex Commo. Anda akan dihantarkan pada halaman yang berisi detil informasi dari signal. Dari halaman yang terbuka, anda dapat mulai melakukan analisa sesuai dengan kriteria yang telah dibagikan pada artikel ini.
Hal paling menguntungkan jika anda memahami analisa teknikal adalah pada bagian visualize on chart
Grafik di atas adalah contoh hasil visualize dari chart, seperti yang dituliskan sebelumnya, pada bagian ini anda dapat melakukan penilaian cara analisa dari penyedia signal, dan mempelajari bagaimana penyedia signal dapat memberikan anda signal.
Penutup
Demikianlah panduan kami dalam memilih penyedia signal yang bagus. Tidak ada jaminan bahwa signal akan selalu menghasilkan anda profit, tapi dengan seluruh detil data yang tersedia, anda dapat menganalisa terlebih dahulu sebelum memutuskan berlangganan. Selamat mencari signal forex yang terbaik.
Pasar forex merupakan pasar dengan transaksi terbesar di dunia. Jika pasar saham memiliki rata-rata nilai transaksi $22.4 miliar, maka pasar forex memiliki nilai transaksi yang dahsyat 50 kali lipat dari transaksi pasar saham dengan rata-rata $5.3 biliun per harinya.
Dengan nilai transaksinya yang sangat besar tersebut, tentunya banyak sekali peluang yang dapat dimanfaatkan oleh trader untuk memperoleh keuntungan dengan melakukan online trading pada pasar forex.
Artikel ini akan membahas siapa saja yang terlibat dalam transaksi forex dan tujuan utama mereka terlibat dalam online trading forex.
Apa itu forex?
Forex atau singkatan dari foreign exchange adalah kegiatan transaksi penukaran dari mata uang satu ke mata uang lainnya.
Jika anda pergi jalan-jalan dari indonesia ke Amerika, maka anda perlu untuk menukar Rupiah ke dollar Amerika, misalkan pada saat itu nilai beli satu dollar ke rupiah adalah Rp. 13.300. Dengan uang 1 juta rupiah anda akan dapat memperoleh $75.18, ternyata uang itu tidak terpakai dan anda ingin menukar kembali mata uang itu ke rupiah, pada waktu yang bersamaan nilai jual satu dollar ke rupiah adalah Rp. 13.100 sehingga uang yang anda peroleh adalah Rp. 984.858.
Kerugian sebesar Rp. 15.142 yang terjadi disebabkan oleh selisih nilai tukar. Selisih dari nilai tukar ini memiliki nama lain yaitu selisih harga bid dan ask.
Walaupun pasar forex merupakan pasar yang terbesar di dunia dan memiliki lebih dari 100 mata uang berbeda, umumnya hanya ada beberapa mata uang utama yang digunakan sebagai alat pembayaran, yaitu U.S dollar, Euro, Yen Jepang, Poundsterling, Swiss Franc, Dollar Australia, dan dollar Kanada.
Khusus untuk online trading pada forex, seluruh penyelesaian transaksi dilakukan pada pasar spot, pasar forward, pasar swap dan pasar opsi. Transaksi ini dapat dilakukan selama jam pasar buka yaitu 24 jam setiap harinya dari hari Senin hingga hari Jumat.
Pihak-pihak yang terlibat dalam transaksi forex
Dalam transaksi forex untuk memperoleh profit kita perlu memahami siapa sajakah yang berada di balik setiap transaksi. Berikut adalah pihak-pihak yang terlibat dalam transaksi forex:
Bank Sentral
Merupakan pemain utama di dalam pasar forex, bank sentral pada setiap Negara besar memiliki peranan dalam mempengaruhi nilai mata uang dengan mengatur suku bunga dan melakukan operasi pasar. Sebagai contoh, bank sentral dapat menaikkan suku bunga dan menyebabkan kenaikan pada nilai mata uangnya.
Bank sentral selalu berusaha mempengaruhi nilai mata uangnya dengan tujuan menciptakan kondisi ekonomi yang kompetitif dan stabil, sebagai contoh kebijakan operasi pasar quantitative easing yang dilakukan oleh The Fed (bank sentral Amerika) yang menyuntikkan dana ke pasar untuk mendorong suku bunga turun dan membanjiri pasar dengan dana berlebih sehingga nilai tukar dollar Amerika turun. Dengan turunnya nilai tukar menyebabkan harga eksport lebih kompetitif, kebijakan ini juga akan menyebabkan peningkatan inflasi.
Contoh bank sentral di dunia: Bank of Japan (BOJ), BOE (Bank of England), ECB (European Central Bank), Federal Reserve (Amerika), Bank Indonesia (BI)
Bank
Pemain kedua terbesar dalam pasar keuangan adalah bank, kelompok ini tidaklah sama seperti Bank sentral. Berbagai jenis bank dapat ditemui, di Indonesia kita mengenal bank seperti Bank Central Asia, Bank mandiri, Bank Rakyat Indonesia dan masih banyak bank lainnya. Seluruh bank ini menyediakan akses untuk menukarkan mata uang, bahkan ada bank yang memberikan tawaran lebih jauh dengan akun khusus untuk melakukan online trading spekulasi mata uang.
Manajer Investasi dan hedge fund
Setelah bank yang mengumpulkan uang, pada tingkatan berikutnya ada manajer investasi dan hedge fund yang mengumpulkan dana untuk dikelola. Karena sifatnya yang berupa manajemen dana, pemain pasar ketiga ini akan banyak terlibat dalam transaksi yang bersifat spekulasi. Portfolio yang dipilih tidak selalu forex, bisa saja menyasasar pada pasar saham, obligasi, opsi, atau komoditas tergantung dari seberapa besar dana yang dikelola oleh hedge fund dan kebijakan operasionalnya apakah hanya di pasar lokal atau pasar internasional.
Perusahaan-perusahaan
Perusahaan dalam hal ini adalah perusahaan yang terutama berkecimpung dalam bidang eksport import, seluruh kegiatan operasional perusahaan ini bersinggungan dengan mata uang Negara lain sehingga penerimaan atau pembayaran akan dilakukan dengan mata uang Negara lain tersebut.
Perusahaan lain yang termasuk dalam kategori ini adalah perusahaan yang memiliki kantor cabang di beberapa Negara. Misal perusahaan yang berada di Jepang perlu mengimport bahan baku minyak dari Indonesia, produksi dilakukan di Jepang dan barang dieksport ke Amerika. Pada kegiatan tersebut ketika membeli minyak maka akan menggunakan rupiah, saat produksi menggunakan mata uang lokal Yen untuk pembayaran, dan ketika eksport akan menerima pembayaran dalam bentuk U.S dollar.
Berhubungan dengan risiko karena nilai tukar, perusahaan yang sangat besar memiliki divisi khusus untuk melakukan transaksi hedging terhadap mata uang yang digunakan dengan tujuan meminimasi pengaruh pergerakan mata uang terhadap keuntungan yang diperoleh.
Trader retail
Merupakan peserta pasar terkecil namun memiliki populasi terbesar dibandingkan dengan peserta lainnya. Trader retail adalah anda, saya, dan trader individu lainnya yang bertransaksi secara online. Tentunya karena paling kecil, maka nilai transaksinya juga memiliki nilai kecil dan sangat jarang sekali dapat menyebabkan perubahan harga.
Online trading merupakan sebuah profesi yang makin banyak diminati pada pasar keuangan oleh trader retail, hal ini disebabkan salah satunya karena peluang yang sama untuk setiap orang dalam keberhasilan di bidang ini.
Tujuan dari setiap pemain pasar dalam melakukan online trading forex
Kita sudah mengetahui siapa saja yang terlibat di dalam transaksi forex, Setiap entitas memiliki kepentingan yang berbeda ketika mereka melakukan online trading.
Keuntungan sebagai trader retail
Dari seluruh entitas tersebut, trader retail memiliki keuntungan terbesar karena kemudahannya untuk berpindah dari satu instrument ke instrument lainnya. Jika anda adalah perusahaan dan memiliki cadangan uang yang banyak dalam bentuk U.S dollar, kemudian tiba-tiba pemerintah mengumumkan quantitative easing akan dilakukan dengan agresif, mata uang U.S dollar turun, perusahaan kelabakan karena dana yang dimiliki sangat banyak dan orang-orang sedang beramai-ramai mau menukarkan dollarnya ke mata uang lain. Kemungkinan yang terjadi adalah perusahaan hanya dapat menerima perubahan nilai mata uang dengan pasrah.
Jika anda ragu, coba pergi ke bank dan minta penukaran langsung, hampir 100% anda akan diminta menunggu dan mungkin perlu datang lagi keesokan harinya jika cadangan bank tidak mencukupi.
Keuntungan lain sebagai retail trader adalah bisa melompat belakangan mengikuti pemain besar. Pemain besar menggerakkan harga dan jika mereka salah maka akan dimakan oleh pemain pasar lain yang lebih besar. Sebagai trader retail kita bisa mengamati kapan trader besar ini masuk dan mengikutinya. Untuk bisa melakukan pengamatan ini maka dibutuhkan analisa teknikal untuk melacak jejak trader-trader besar ini.
Merupakan satu fitur khusus yang tersedia untuk menguji coba sebuah keberhasilan dari sebuah strategi forex. Trader tidak perlu melakukan deposit jika masih tidak yakin dengan trading sistem yang sudah dipilih, sistem tersebut dapat diuji dengan uang virtual sampai trader yakin bahwa sistem itu akan memberikan profit.
Simulator trading forex ada yang gratis, tapi ada juga yang berbayar.
Pada artikel ini kita akan membahas simulator bawaan yang disediakan gratis terlebih dahulu dan memberikan beberapa informasi terkait dengan simulator berbayar yang tersedia di pasar.
Simulator trading forex gratis pertama yang mungkin sudah diketahui oleh trader-trader. Jika di masa lalu broker tidak menyediakan demo account untuk mencoba trading platform dan juga mencoba strategi transaksi. Saat ini hampir seluruh broker sudah menyediakan fitur ini.
Cukup dengan membuka halaman website broker pilihan anda, dan carilah bagian demo account, bukalah account demo dan cobalah hingga anda puas dengan hasil demo trading anda.
Pilihan platform software
Tergantung dari broker, pilihan software dapat bervariasi. Ada broker yang menawarkan platform metatrader 4, metatrader 5. Tapi ada juga broker yang menawarkan fasilitas trading platform yang berbasis java. Kelebihan dari meta trader 4 dan 5 adalah kedua platform ini adalah platform open source di mana jika anda seorang yang memahami tentang dunia pemrograman dapat menuliskan kode-kode programming untuk membentuk indikator trading atau robot yang dapat membantu dalam trading.
Di masa kini, mulai banyak broker berbasis java mulai mengembangkan platform tradingnya yang memungkinkah trader menulis kode, tapi masih terbatas sehingga metatrader masih menjadi pemenang untuk simulator trading forex.
Tips dalam memilih broker untuk simulator trading forex
Carilah broker yang memiliki regulasi resmi, anda tidak ingin bersusah payah mengetes strategi trading, kemudian setelah deposit account real terkena masalah-masalah seperti transaksi yang dipersulit karena requote, tidak dapat menarik deposit, slippage yang tinggi dan berbagai macam permainan broker yang tidak resmi.
Selain itu pilihlah broker yang memiliki fitur demo account sama dengan live account, jika daftar mata uang yang dapat ditransaksikan di demo account dan live account berbeda, ada kemungkinan strategi yang sudah susah payah anda bentuk tidak dapat ditransaksikan karena instrument tersebut tidak tersedia di real account.
Histori trading yang lengkap, jika broker hanya menyediakan data histori sampai 3 bulan ke belakang saja, maka kemungkinan data yang dibutuhkan untuk melakukan pengetesan tidak cukup, terutama jika strategi yang digunakan menggunakan monthly chart. Pastikan broker menyediakan data history ke belakang yang cukup panjang, misalkan 10 -20 tahun.
Tidak ada waktu untuk melakukan demo trading atau tidak sabat untuk mengetahui strategi berhasil? Meta trader 4 menyediakan fitur strategy tester yang bisa diakses dengan menekan ctrl+R. Trader dapat langsung menguji strategi dengan menuangkan kode algoritma menjadi expert advisor atau robot. Dengan strategy tester, dapat di test pada chart yang dipilih dan algoritma otomatis menyelesaikan perhitungan.
Untuk menggunakan fitur ini, anda perlu memahami setidaknya bahasa pemrograman C++ dan dapat menuliskan kode untuk membuat EA anda. Atau langkah ini dapat ditempuh juga dengan mencari seorang programmer yang dapat menterjemahkan sistem trading anda ke dalam bahasa koding yang dapat dibaca oleh platform metatrader.
Catatan: Strategy tester mengabaikan kemungkinan slippage, requote yang mungkin terjadi pada trading real account.
Walaupun bukan pilihan utamam simulator trading forex berbayar dapat dijadikan pertimbangan karena terkadang penyedia jasa memiliki database history yang lebih lengkap dibandingkan broker. Selain itu penyedia juga dapat memberikan analisa statistic berbagai macam strategi sehingga anda dapat dengan mudah mencari strategi manakah yang berhasil dan dapat langsung diterapkan.
Anda dapat mencari penyedia jasa ini dengan sedikit browsing walaupun pilihan ini bukan merupakan yang paling dianjurkan untuk melakukan simulasi trading.
Simulator trading forex terbaik
Berdasarkan pengalaman penulis, simulator trading forex yang terbaik adalah situasi nyata di mana transaksi dieksekusi oleh broker langsung. Pilihan ini melibatkan penggunaan real account. Mungkin anda terkejut, mengapa menggunakan real account? Bukankah itu berbahaya?
Berikut adalah pertimbangan yang menjadi alasan trading sebaiknya dimulai pada real account:
Untuk menjawab sisi berbahaya atau tidak, maka penulis menganjurkan trader untuk menggunakan hanya 1/100 dari nilai deposit yang direncanakan. Misalkan trader ingin deposit $10,000 , maka mulailah dengan hanya $100 atau lebih rendah terlebih dahulu. Jumlah lot yang ditransaksikan disesuaikan, misal 1 lot untuk $10,000 maka di account $100 cukup dengan 0.01 lot per transaksi.
Dengan dana yang jauh lebih kecil dari yang direncanakan ini, trader dapat lebih merasakan secara real situasi di pasar dan langsung dapat menentukan juga apakah broker merupakan broker yang dapat dipercaya atau tidak. Sekali lempar, kena dua burung. Berakit-rakit ke hulu, berenang-renang ke tepian.
Demikianlah pembahasan mengenai simulator trading forex. Pilihlah cara yang anda sukai dan mulailah untuk melakukan simulasi trading forex anda.
Jika anda awam di dunia trading forex, maka istilah strategi forex scalping akan membuat bertanya-tanya apakah yang dimaksud adalah scalp seperti pada kulit kepala? Pengartian scalp seperti demikian tidaklah benar tapi tidak juga salah, karena scalping itu berarti menguliti, dan pada dunia trading berarti mengambil profit secara sedikit sedikit.
Pemahaman strategi forex scalping
Strategi trading forex dapat dibagi menjadi tiga berdasarkan jangka waktunya, yaitu jangka pendek, jangka menengah dan jangka panjang. Strategi forex scalping merupakan strategi jangka pendek di mana trader akan memasang posisi dan menutupnya dalam hitungan menit sampai jam.
Tujuan dari strategi forex trading ini adalah mengumpulan profit-profit yang kecil dalam dengan volume trading yang besar dengan harapan pada akhir hari akan terkumpul jumlah profit yang besar. Tidaklah perlu heran jika anda melihat trader tipe ini baru untung 5 pip, 7 pip, 10 pip, dan terbesar 20 pip sudah ditutup, dan tidak selang berapa lama mungkin hanya dalam 2 menit, 5 menit atau 1 jam sudah membuka posisi baru lagi.
Pro dan kontra strategi forex scalping
Strategi forex scalping sangat digemari dan semakin popular pada kalangan trader retail, jika kita ambil seluruh ciri khas trader ini secara umum, maka berikut adalah daftarnya:
Pendapat kontra:
Dari ciri-ciri yang dituliskan di atas, maka kita dapat mengklasifikasikan trader ini kepada tipe trader high-risk high gain.
Dengan volume trading yang besar dan berkali-kali, dapat dipastikan kerugian akibat spread akan besar, terutama jika bertrading pada broker yang mengenakan komisi untuk setiap posisi yang dibuka atau ditutup.
Tidak menggunakan stop loss merupakan sebuah tindakan yang penuh resiko, terutama jika terjadi gangguan pada koneksi internet, gangguan listrik, dan juga slippage transaksi dari broker. Karena sifatnya yang volume besar, sekali terjadi kesalahan maka kemungkinan besar account akan terkena margin call.
Perlu dilakukan full-time dan tidak dapat ditinggalkan, lebih cocok untuk trader yang memiliki energy berlebih dan tahan berada dalam situasi dengan tingkat stress tinggi.
Tidak seluruh broker mengijinkan strategi trading ini, sebelum melakukan strategi forex scalping trader harus memastikan apakah scalping diijinkan dalam peraturan tertulis dari broker.
Pendapat pro:
Hal pertama yang merupakan kelebihan dari scalping adalah jumlah profit yang bisa didapatkan jika berhasil dalam melakukannya.
Tidak ada posisi yang terbuka setelah jam trading selesai sehingga pikiran tenang, lain halnya dengan position trader yang harus membawa tidur posisi floatingnya yang terbuka.
Bisa dilakukan oleh seorang trader yang memiliki kedisiplinan tinggi.
Hanya fokus pada satu atau dua mata uang sehingga tidak butuh banyak analisa yang rumit seperti analisa fundamental.
Tidak seluruh scalper melakukan trading dengan high-risk dan leverage tinggi. Trader yang sudah ahli dapat menggunakan lot yang kecil dan leverage secukupnya sehingga transaksi loss tidak akan menyebabkan margin call.
Contoh Strategi forex scalping
Menggunakan simple moving average periode 100 dan 200 pada chart 5 menit. Hanya melakukan transaksi sesuai dengan trend besar yaitu:
Posisi dipasang ketika harga menyentuh SMA 100 sesuai dengan arah trend dengan take profit 5 – 10 pip, serta stop loss di bawah SMA 200 atau 25 pip.
Strategi pada chart di atas adalah sebuah contoh yang dapat digunakan dan dikembangkan lebih jauh dengan menambahkan berbagai parameter sesuai dengan selera trader.
Jadi siapkah anda untuk menjadi ahli strategi forex scalping? Atau ternyata jika anda merasa tidak cocok dengan strategi forex scalping, maka anda dapat memilih strategi lain yang lebih cocok dengan keinginan anda, misal strategi swing trading atau position trading.
Ada 3 faktor di dalam dunia trading yang patut untuk diperhatikan, yaitu trading system, trading psychology dan money management. Banyak trainer yang menitikberatkan pada trading psychology dan money management dan memberikan mereka bobot 50% dan 40% dibandingkan dengan trading system yang hanya memiliki bobot 10%.
Hal ini benar adanya, karena ibarat mobil yang canggih dibawa oleh supir amatir maka balapan F1 dengan bajaj yang dibawa Schumaker pun bisa saja Schumaker yang menang karena mobil F1 itu menabrak dinding.
Mengapa trading psychology sangat penting?
Artikel kali ini dikhususkan untuk membahas tentang trading psychology, hal ini sangatlah penting karena berhubungan dengan kata disiplin. Mungkin pada titik ini anda sudah memiiki sebagian ide, karena disiplin memang sangat penting namun tahanlah dulu ide anda.
Istilah yang paling banyak berhubungan dengan trading psychology
Forex online trading tidak terlepas dari dua istilah trading psychology yaitu fear dan greed. Greed adalah keserakahan atau keinginan yang sangat berlebih untuk memperoleh kekayaan. Sedangkan fear adalah rasa takut yang berlebih.
Greed
Bagaimana greed mempengaruhi trader di dalam pengambilan keputusan? Ketika seorang trader dikuasai oleh greed yang sangat intens, maka trader tersebut kemungkinan akan memegang posisi yang profit lebih lama dari yang seharusnya. Misalkan trader Ali sedang berada pada floating profit 20 pips, dan dia sangat optimis harga akan naik terus minimal 100 pips, dia membiarkan posisi terus terbuka dengan harapan harga segera naik, dan pada saat candlestick sudah membentuk pola bearish, dia tetap yakin ini hanya sementara sampai keadaan di mana harga berbalik dan menyebabkan loss.
Fear
Sebagaimana istilah fear, trader sangat ketakutan dan sampai pada tahap paranoid. Setiap memasang posisi dan harga bergerak berlawanan 10 pips, trader berpikir ini pasti akan loss lagi, kalau dibiarkan lebih jauh maka bisa margin call. Akhirnya trader tersebut menutup posisi pada loss 10 pips, dan ternyata harga bergerak naik tajam, penyesalan terjadi tapi sudah terlambat.
Fear juga terjadi ketika seorang trader takut ketinggalan untuk masuk posisi, misalkan trader Budi sudah menunggu konfirmasi pola candlestick bullish engulfing, saat konfirmasi terjadi ternyata dia ketiduran dan terbangun ketika harga sudah naik 10 pip di atas level entry yang direncanakan. Karena takut ketinggalan, akhirnya dia memaksa masuk dan ternyata harga berbalik turun dan kena level cut loss. Pada akhirnya trader Budi mendapatkan loss 10 pip lebih dari yang direncanakan awalnya.
Cara menangani fear & greed
Sebagai manusia, fear dan greed adalah dua hal manusiawi yang wajar muncul di diri setiap orang, tidak ada cara untuk menghapusnya karena demikianlah insting dasar manusia. Hal ini tidak berarti kedua faktor ini tidak bisa ditangani.
Untuk menangani fear & greed, cara paling efektif adalah memiliki trading plan yang baku, serta jurnal trading yang rapi. Mengapa demikian? Karena kedua faktor ini sering muncul di saat keadaan tidak terduga dan tidak direncanakan. Dengan trading plan, trader meminimasi kemungkinan untuk berlaku di luar rencana dan mencegah pikiran yang spekulatif di luar rencana. Sedangkan trading jurnal membantu memantau keadaan psikologi trader sehari-hari. Seperti dokter,maka trader dapat mengamati dari jurnal tersebut apakah saat ini kondisi psikologi sedang marah, takut, sedih, ataupun terlalu berani dan kemudian mengamati posisi-posisi yang dipasang serta ditutup apakah sesuai dengan rencana atau tidak.
Langkah lain yang dapat dilakukan
Jika trader tidak mampu untuk menangani masalah psikologi yang timbul ketika trading, maka trader dapat mencoba untuk bekerja sama dengan orang lain yang dipercaya. Sebelum membuka posisi maka harus melalui persetujuan orang tersebut, dengan keadaan ini maka trader akan terluput dari lonjakan emosi karena seluruh posisi akan disaring oleh orang tersebut dan membantu melihat apakah kondisi psikologi saat ini sedang normal atau sedang tidak stabil.
Sebagai trader pemula, jika berlaku sebagai full-time trader, maka sangatlah mudah untuk menentukan waktu trading forex terbaik. Yaitu lakukanlah seluruh waktu trading forex sehari penuh! Jika ada orang yang menyarankan demikian, maka tuntutlah dia karena hal itu tidak masuk akal. Manusia normal paling lama hanya dapat melek selama 24-jam, setelah lewat dari 24-jam dijamin sudah mulai merasakan rasa kantuk yang sangat menyerang. Riset mengatakan, focus akan menurun sehingga mengganggu kemampuan untuk mengambil keputusan.
Jika anda adalah trader yang suka untuk begadang dan tidak tidur dengan cukup, maka segeralah hentikan, karena walaupun ada peluang, bisa saja keputusan yang diambil melantur dan menyebabkan anda rugi bukan untung.
Kembali pada topic awal, jadi… bagaimanakah agar kita dapat menyusun waktu trading forex terbaik?
Untuk menjawab pertanyaan itu, maka ada dua bagian pertanyaan yang dapat dijadikan acuan.
Bagian 1 – mengetahui tujuan dan aktivitas anda
Bagian ini menjadi awal dari penentuan waktu trading forex terbaik yang dapat anda pilih. Pertanyaan-pertanyaan seperti:
Sebagai contoh, misal pak Budi bekerja sebagai teller bank dari jam 8 pagi – 5 sore, dia memiliki modal $500 dan ingin menjadi full-time trader pada tujuan akhir karir tradingnya. Sistem trading yang ingin digunakan adalah jangka pendek.
Dengan pertimbangan demikian, pak Budi kemungkinan hanya memiliki jam trading antara jam 6 sore hingga jam 6 pagi, dan hal ini masih memungkinkan menggunakan sistem trading jangka pendek.
Lain halnya jika dibandingkan dengan pak Ali yang bekerja sebagai direktur yang memiliki jam kerja 8 pagi – 9 malam. Pilihan jam trading dan sistem trading yang dapat digunakan olehnya akan sangat terbatas. Pak Ali kemungkinan akan memilih sistem jangka menengah atau jangka panjang.
Bagian 2 – mengetahui informasi tambahan jam trading yang cocok.
Setelah mengetahui tujuan dan aktivitas, maka berikutnya dalah menentukan jam trading berdasar aktivitas yang terjadi di pasar. Pasar yang paling ramai di dunia ini adalah waktu trading forex Asia, Eropa dan Amerika. Waktu trading forex Asia dimulai jam 4 pagi hingga 2 siang WIB, Eropa dimulai dari jam 1 siang hingga jam 10 malam WIB, sedangkan waktu trading forex Amerika dimulai dari jam 7 malam hingga jam 3 pagi WIB.
Pada kasus pak Budi maka dia akan memilih jam 7 malam hingga jam 10 malam WIB sebagai jam trading, karena pada jam inilah dua pasar sedang buka dan merupakan jam paling ramai. Sedangkan pada kasus pak Ali, karena jam kerjanya yang sangat padat, maka dia akan memilih jam trading sebelum mulai bekerja atau setelah selesai bekerja dengan hanya menyediakan waktu paling lama 1 jam. Jam trading pak Ali akan sangat singkat, karena seluruh analisa akan dilakukan pada hari pasar tutup yaitu Sabtu dan Minggu.
Waktu trading forex terbaik untuk Full-time trader
Setelah anda mengamati contoh di atas, mungkin anda masih bingung untuk menentukan waktu trading forex terbaik sebagai full-time trader. Sebenarnya hal ini tidaklah sulit karena full time, maka fleksibilitas anda adalah yang paling tinggi dibandingkan dengan trader lainnya.
Pada jam waktu trading forex Asia, anda dapat memilih pair mata uang Asia seperti Yen, Australia Dollar, China Yuan. Kemudian pada waktu trading forex Eropa berpindah pada mata uang seperti Euro, poundsterling, Swiss Franc.
Khusus untuk dollar Amerika, mata uang ini ideal ditransaksikan kapan saja, karena dia bergerak di seluruh sesi trading. Tapi jika ingin melihat pergerakan terbesarnya tentu di waktu trading forex Amerika.
Jika anda trader aktif, anda dapat mencoba 1-2 jam pada sesi Asia ketika pasar Jepang dan Sydney buka jam 6 pagi WIB. Setelah itu 1-2 jam ketika peralihan dari pasar Asia ke pasar Eropa saat jam 2 siang WIB. Dan akhirnya jam 7 – 10 malam ketika pasar Amerika dan Eropa aktif. Dengan cara demikian anda sudah memiliki jam kerja 5-7 jam setiap harinya sebagai full-time trader.
Demikianlah saran kami, silahkan pilih jam trading yang paling anda sukai dan paling sesuai dengan perencanaan anda.
Pada artikel kali ini kita akan membahasa mengenai teknik trading forex – pola-pola candlestick. Sebagai catatan, teknik trading forex dengan cara ini adalah yang paling mendasar di mana trader melihat pola pergerakan harga dan memprediksi apa yang akan terjadi berikutnya.
Mengapa menggunakan teknik trading forex ini? Pernahkah anda bertanya-tanya dalam pikiran anda, untuk membuat sebuah chart apakah komponen yang diperlukan? Jika anda menjawab dengan benar, maka hanya satu buah komponen yang dibutuhkan, yaitu “HARGA”, bahkan untuk membuat dan menampilkan sebuah indikator trading pun, harga digunakan.
Setelah menjawab pertanyaan itu, tentunya kita dapat menyimpulkan bahwa pada akhirnya harga lah yang terpenting dan menggunakannya sebagai sumber pertama dalam mengambil keputusan adalah keputusan yang tepat.
Pola-pola candlestick adalah teknik trading forex yang mengukur sentiment berdasarkan pola harga, dengan mengamati harga, trader dapat langsung menilai bagaimana kondisi psikologis pasar saat ini dan langsung memanfaatkannya di dalam membuka ataupun menutup posisi.
Teknik trading forex – 3 pola candlestick yang paling banyak digunakan
Pola engulfing
Bullish engulfing
Pola bullish engulfing adalah keadaan di mana candle di sebelah kanan membungkus candle sebelumnya dengan penutupan lebih tinggi. Pada pola ini, harga diperkirakan akan naik lebih jauh dan menandakan optimisme pasar. Pola candlestick ini biasa muncul di saat fase koreksi pada trend naik, atau pada saat titik pembalikan pada trend turun. Pada chart di atas, kita dapat melihat trend EUR/USD sedang naik dan candle bullish engulfing muncul setelah harga turun berturut-turut 3 candle.
Teknik trading forex mentransaksikan pola bullish engulfing:
Entry diletakkan 10-20 pip di atas high candle bullish yang terbentuk, stop loss diletakkan 10-20 pip di bawah titik terendah dari kedua candle. Target disesuaikan dengan risk reward minimal 1:1.
Bearish engulfing
Pola bullish engulfing adalah keadaan di mana candle di sebelah kanan membungkus candle sebelumnya dengan penutupan lebih rendah. Pada pola ini, harga diperkirakan akan turun lebih jauh dan menandakan pesimisme pasar. Pola candlestick ini biasa muncul di saat fase koreksi pada trend turun, atau pada saat titik pembalikan pada trend naik. Pada chart di atas, kita dapat melihat trend EUR/USD sedang turun dan candle bearish engulfing muncul setelah harga memasuki fase koreksi naik.
Teknik trading forex untuk mentransaksikan pola bearish engulfing:
Entry diletakkan 10-20 pip di bawah low candle bullish yang terbentuk, stop loss diletakkan 10-20 pip di atas titik tertinggi dari kedua candle. Target disesuaikan dengan risk reward minimal 1:1.
Pola hammer / inverted hammer / pin bar
Hammer
Pola ini memiliki nama lain pin bar atau Pinocchio bar dan tingkat keakuratannya sangat bergantung pada posisi di mana pola candlestick ini muncul. Mengapa dinamakan Pinocchio bar, hal ini sesuai dengan karakternya, harga seakan bergerak tajam ke satu arah namun ternyata pada penutupan berbalik arah. Seperti Pinoccio yang berbohong, semakin panjang hidungnya, semakin mudah ditebak niat aslinya ingin ke mana.
Hammer memiliki ekor panjang ke bawah, di mana harga jatuh tajam dari sejak pembukaan, akan tetapi ketika menjelang penutupan, harga mulai naik dan tutup di dekat harga pembukaan. Pola ini biasanya menandakan akhir dari trend turun, ataupun juga dapat menandakan instrument mata uang akan mengalami teknikal rebound.
Teknik trading forex untuk mentransaksikan pola hammer:
Entry diletakkan 10-20 pip di atas high dari hammer, stop loss diletakkan 10-20 pip di bawah low dari hammer. Target disesuaikan dengan risk reward minimal 1:1.
Inverted hammer
Kebalikan dari hammer, pola ini muncul pada trend naik dan menandakan exhaustion atau harga mulai kehabisan tenaga untuk naik lebih jauh.
Teknik trading forex untuk mentransaksikan pola inverted hammer:
Entry diletakkan 10-20 pip di bawah low dari inverted hammer, stop loss diletakkan 10-20 pip di atas high dari inverted hammer. Target disesuaikan dengan risk reward minimal 1:1.
Pola harami
Pola terakhir yang banyak digunakan oleh trader adalah harami, jika diartikan dari bahasa Jepangnya, harami memiliki arti hamil. Pola candlestick ini akan berbentuk seperti ibu hamil di mana candle pertama memiliki jangkauan high-low lebih besar dari high-low candle berikutnya. Secara singkat, pola ini kebalikan dari pola engulfing.
Bullish Harami
Setelah anda memperhatikan gambar pola candlestick bullish harami, anda pasti akan berkata AHA! Dibalik saja dari bullish engulfing besar candle pertama dan keduanya. Benar sekali kesimpulan itu, bullish harami sama seperti bullish engulfing memiliki tingkat akurasi yang tinggi ketika muncul di fase koreksi trend naik. Situasi kedua terbaik adalah ketika trend turun mencapai keadaan ekstrim, dengan kemunculan candlestick ini memiliki peluang trend akan segera berubah.
Teknik trading forex untuk mentransaksikan pola bullish harami:
Entry diletakkan 10-20 pip di atas high dari candle pertama, stop loss diletakkan 10-20 pip di bawah low candle pertama. Target disesuaikan dengan risk reward minimal 1:1.
Bearish Harami
Kebalikan dari bullish harami, pola harami sebenarnya juga memiliki nama lain yaitu inside bar. Inside menandakan candle berikutnya di dalam candle sebelumnya.
Teknik trading forex untuk mentransaksikan pola bearish harami:
Entry diletakkan 10-20 pip di bawah low dari candle pertama, stop loss diletakkan 10-20 pip di atas high candle pertama. Target disesuaikan dengan risk reward minimal 1:1.
Demikianlah tiga pola candlestick yang paling banyak digunakan, berikut kami juga memberikan beberapa tips yang dapat digunakan untuk membawa trading pola candlestick lebih jauh.
Tips untuk memanfaatkan teknik trading forex candlestick lebih jauh
Pasar berjangka memiliki nama lain futures market di mana transaksi kontrak futures berlangsung. Pada pasar ini barang-barang yang ditransaksikan umumnya adalah komoditas seperti kopi, jagung, karet, Crude palm oil (CPO). Mekanisme pada pasar berjangka dilakukan dengan pembelian kontrak yang sudah terstandarisasi berdasarkan bursa berjangka. Transaksi ini terjadi tanpa transaksi fisikal hingga saat jatuh tempo dari kontrak yang dibeli.
Misalkan seorang petani jagung memperkirakan akan terjadi panen jagung 3 bulan kemudian, penjualan telah dinegosiasikan dengan perusahaan yang membeli, akan tetapi sang petani khawatir terjadi penurunan harga karena panen raya yang menyebabkan perusahaan akan menawar harga jagungnya.
Sebelum terjadi panen raya, petani ini membeli kontrak futures yang mematok harga di titik yang diinginkan sehingga jika terjadi penurunan harga, petani ini tetap dapat menjual pada harga minimal sesuai dengan yang tertera di kontrak. Jika terjadi kenaikan harga, maka kontrak tersebut dapat diabaikan dan petani dapat menjual pada harga yang lebih tinggi.
Contoh di atas merupakan salah satu fungsi pasar berjangka sebagai asuransi. Pada awalnya fungsi ini sangatlah membingungkan dan ditentang di pasar, akan tetapi seiring waktu fungsi ini banyak digunakan untuk melindungi pemilik komoditas dari pergerakan harga yang sangat tinggi.
Fungsi-fungsi yang digunakan dalam pasar berjangka
Selain dari kelebihan pertama pasar berjangka. Pada pasar ini terdapat berbagai macam fungsi-fungsi lain. Yaitu:
Siapa saja yang dapat bertransaksi di bursa berjangka?
Semua orang yang telah melakukan pendaftaran kepada pialang atau broker yang menjadi penengah yang ditunjuk oleh bursa. Untuk bursa local Indonesia, kita memiliki BAPPEBTI (Badan pengawas perdagangan berjangka komoditi) sebagai badan yang menetapkan regulasi pasar perdagangan berjangka. Sama seperti OJK (sebelumnya Bapepam) yang mengawasi seluruh transaksi yang terjadi di pasar saham.
Setiap Negara memiliki badan pengawasnya masing-masing, trader dapat mencari tahu dan melakukan pendaftaran ke broker dan pialang yang berada di bawah regulasi badan pengawas tersebut. Misalkan untuk pasar Amerika NYMEX (New York Merchantile Exchange), untuk pasar Jepang TOCOM (Tokyo Commodity Exchange). Dalam satu Negara bisa saja terdapat beberapa bursa berjangka dan ragam komoditas yang ditransaksikan di dalamnya dalam bervariasi.
Bagaimana trader dapat sukses di pasar berjangka?
Sama seperti seluruh artikel lain yang telah dituliskan, untuk menjadi seorang trader yang berhasil di pasar berjangka, tidaklah berbeda dengan langkah-langkah untuk sukses di pasar lainnya. Kuncinya adalah trader harus mau untuk menyediakan waktu untuk belajar, kemudian mengaplikasikan seluruh ilmu yang telah dipelajari sembari melakukan perbaikan. Ilmu yang perlu dipelajari adalah informasi mengenai kontrak futures, bagaimana cara melakukan analisa teknikal dan fundamental, cara melakukan prinsip money management yang baik, serta memahami psikologi dari trading.
Di dalam dunia trading saat ini sangatlah umum para trader melakukan analisa teknikal, namun tidak jarang juga setiap trader akan mengawasi jadwal rilis berita untuk melakukan prediksi forex. Perlu diketahui bahwa hampir seluruh pergerakan pasar keuangan banyak dipengaruhi oleh berita-berita yang dikeluarkan baik itu berita yang sudah dijadwalkan atau berita yang tidak terjadwal. Satu mata uang dapat bergerak sangat liar ketika berita dikeluarkan, misalkan penentuan suku bunga oleh the Fed.
Prediksi forex jangka pendek hingga jangka panjang tanpa mengawasi perilisan berita-berita yang memilki pengaruh besar akan menyebabkan trader lebih banyak terjebak pada posisi yang salah arah. Oleh karena ini seluruh trader setidaknya perlu mengetahui kapan saja jadwal rilis berita yang sangat berpengaruh pada pasar.
Langkah-langkah untuk mulai melakukan prediksi forex
Untuk dapat melakukan prediksi forex yang lebih akurat, maka trader dapat mengikuti langkah-langkah berikut ini:
Berita-berita yang memiliki pengaruh besar pada pasar
Setiap Negara memiliki indikator kesehatan ekonominya masing-masing dan dapat berbeda nama akan tetapi berisi informasi yang sama. Misalkan penentuan suku bunga pada The Fed dinamakan Federal Funds rate, sedangkan pada pasar UK dinamakan official bank rate. Atau unemployment benefit pada pasar Amerika, dan Claimant count change pada pasar UK.
Berikut adalah beberapa daftar berita-berita ekonomi yang patut diperhatikan dalam melakukan prediksi forex.
Jika anda ingin mendalami lebih jauh, berita-berita ini sebenarnya saling berkaitan satu sama lain, jika satu data melemah, maka kemungkinan data yang lain akan terpengaruh. Memahami alur di belakang angka-angka berita ekonomi ini akan membantu trader dalam melakukan prediksi forex.
Waktu terbaik untuk mengeksekusi prediksi forex
Tidak ada strategi yang sempurna di dalam trading forex, maka trader selalu memiliki lebih dari satu skenario pada berbagai keadaan. Data inflasi yang tinggi seharusnya diikuti oleh penguatan mata uang, akan tetapi bisa saja terjadi inflasi malah menyebabkan pelemahan mata uang karena ada sentiment lain yang sedang berlangsung seperti penguatan pasangan mata uang lawan akibat nilai inflasinya lebih tinggi.
Akan tetapi trader dapat memegang sebuah prinsip di dalam prediksi forex, ketika terjadi penyimpangan jangka pendek, pada akhirnya harga akan menuju pada trend jangka panjangnya. Jika ternyata pelemahan terjadi tanpa sebab yang pasti, maka kemungkinan tidak lama lagi harga akan berbalik arah.
Apa yang dimaksud dengan CFD forex? Apakah itu Car Free Day? dan apa perbedaannya dengan trading forex biasa? Itu adalah pertanyaan yang umum dilontarkan oleh seorang trader pemula dan sangatlah wajar. Yang pasti CFD forex bukanlah bertrading forex di Car Free Day karena pasar forex tidak buka pada hari Car Free Day yang umumnya adalah hari Sabtu dan Minggu.
Sebagai seorang trader forex yang sudah berkecimpung lama di dunia trading mungkin sang trader telah mengetahui apa itu binary trading, option trading maupun trading saham. Tapi dengan instrument yang satu ini mungkin tidak banyak trader yang mampu membedakan apa itu CFD dengan instrument lainnya.
Apa itu CFD?
CFD adalah singkatan dari Contract For Difference dan merupakan sebuah kontrak yang dilakukan antara dua belah pihak.
instrument trading ini merupakan derivatif atau turunan dari instrument keuangan lainnya, misalkan saham, futures, dan komoditas. Instrumen turunan ini pertama kali diperkenalkan pada awal tahun 1990-an di Inggris dan menjadi terkenal karena berbagai keuntungan yang ditawarkan dibanding dengan melakukan trading secara konvensional terutama pada saham.
Kesamaan antara CFD dan trading forex
Jika merujuk pada kesamaannya, kedua instrument transaksi ini dilakukan pada platform trading yang sama dan juga cara-cara melakukan transaksinya memiliki format yang sama. Keseluruhan transaksi akan dieksekusi secara over the counter (OTC) atau melalui pasar retail.
Kesamaan kedua adalah transaksi pada kedua instrument ini tidak melibatkan kepemilikan pada produk utamanya. Misalkan pembelian CFD saham McDonald tidak menyebabkan sang pembeli tercatat sebagai pemilik di perusahaan tersebut, pembelian kontrak forex pun tidak menyatakan kepemilikan. Dengan keadaan ini maka pembeli kontrak hanya perlu menyetorkan sebagian kecil dari nilai sesungguhnya dari instrumen utama, misal 1/10 dari dana yang dibutuhkan untuk memiliki saham McDonald.
Kesamaan lainnya adalah kedua instrument ini memiliki spread dan biaya yang perlu ditanggung oleh trader dalam bertransaksi umumnya adalah biaya spread, biaya swap dan biaya komisi jika ada.
Perbedaan antara CFD dan trading forex
Trading forex dan trading CFD memiliki perbedaan pada instrument keuangan yang dilayani. Pada trading forex, seluruh instrumen yang dilayani hanyalah seputar mata uang. Sedangkan pada CFD memiliki pilihan instrument yang lebih luas seperti saham, komoditas, index,dan emas.
Seperti yang diterangkan di atas, CFD dimulai dari UK dan kemungkinan tidak tersedia pada broker-broker di Negara tertentu. Amerika saat ini tidak menyediakan fasilitas trading CFD. Forex trading pada hakekatnya tersedia luas dan seluruh Negara menyediakannya karena dalam aktivitas ekonomi seluruh transaksi antar Negara pasti akan terjadi pertukaran mata uang.
CFD forex apakah ada?
Artikel ini dimulai dengan menuliskan mengenai CFD forex, akan tetapi jika anda telusuri CFD forex adalah trading forex yang telah anda ketahui saat ini dengan marjin, leverage dan juga besaran kontrak yang telah ditentukan misalkan 1 lot.
Trading forex konvensional pada dasarnya hanya melibatkan transaksi pertukaran satu mata uang ke mata uang lain dan jika bertrading dengan broker, ketika anda membeli posisi EUR/USD pada harga 1.1000 dengan $1,100 maka di portfolio akun akan terlihat menjadi €1,000 karena broker menganggap anda menjual USD untuk membeli EUR. Umumnya sistem perdagangan seperti ini hanya terjadi jika anda menggunakan broker yang teregulasi NFA.